top of page

Jangan Asal Cuci Mobil Sendiri! Ikuti Tips Ini



Sahabat, ada yang suka mencuci mobil sendiri?


Menjaga kebersihan mobil pribadi memang bisa menjadi tantangan tersendiri. Apalagi jika digunakan setiap hari: dengan kondisi cuaca yang selalu berubah, pasti dibutuhkan effort ekstra demi membuat mobil terlihat kinclong setiap saat. Mencuci mobil di gerai car wash mungkin terdengar sebagai pilihan yang paling oke untuk merealisasikan ide di atas, tapi, rasanya seperti pemborosan jika harus mengeluarkan uang terlalu sering ya, Sahabat? Makanya, mencuci mobil sendiri adalah alternatif buat para pemilik mobil yang mau mengirit sekaligus memastikan eksterior mobil selalu enak dilihat ketika berkendara.


Sahabat, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan saat mencuci mobil sendiri. Jangan sampai niatnya ingin mengirit pengeluaran, malah harus mengeluarkan biaya lebih untuk membenahi bagian yang rusak akibat dicuci asal. Berikut tips dari MinTu:


1. Hanya gunakan sabun khusus untuk mobil.


Sebagai komponen utama untuk mencuci, pastikan sabun yang digunakan untuk kendaraannya juga sabun khusus mobil ya, Sahabat. Sabun cuci khusus mobil tentunya memiliki komposisi yang dirancang khusus agar aman untuk bodi dan cat mobil. Sabun lainnya seperti sabun cuci piring misalnya, dapat beresiko merusak lapisan terluar mobil karena memiliki kandungan detergen dan bahan kimia yang kuat.


2. Hindari menurunkan kaca sebelum mobil kering sempurna.


Di tengah proses pencucian mobil, disarankan tidak menurunkan kaca sebelum mobil kering sempurna ya Sahabat. Aksi tersebut dapat menyebabkan flek serta kerak air yang meninggalkan bekas di permukaan kaca jendela.


3. Cuci mobil di area yang tidak terkena matahari langsung.


Tips ini dapat dilakukan untuk menghindari bertumbuhnya jamur pada bodi mobil. Jika tidak terdapat area yang tidak terkena matahari langsung, disarankan agar dapat mencuci mobil pada pagi hari sebelum matahari terik atau sore hari. Pastikan juga bagian-bagian sempit penampung air kering saat selesai mencuci mobil ya, Sahabat.


4. Usahakan gunakan kain microfiber untuk mencuci dan mengeringkan.


Lazimnya, pemilik kendaraan menggunakan spons untuk mencuci mobil. Padahal, spons yang memiliki banyak celah memungkinkan benda tersebut menyimpan banyak debu dan pasir. Jika tidak disimpan dengan benar, ada kemungkinan kotoran yang tersimpan di lubang-lubang spons dapat bergesekan langsung dengan bodi mobil saat digunakan. Sebagai alternatif, Sahabat dapat menggunakan kain atau sarung tangan microfiber untuk mencuci mobil.


Sebagai langkah terakhir, jangan lupa mengeringkan mobil dengan cara dilap, karena membiarkan mobil kering tanpa dilap hanya akan meninggalkan belang atau bercak air pada permukaan mobil. Proses ini dapat dilakukan menggunakan kain handuk biasa, tapi disarankan agar dapat memakai kain microfiber.


Itu dia beberapa tips yang dapat diikuti Sahabat saat ingin mencuci mobil sendiri. Selain mencuci mobil, jangan lupa untuk servis berkala kendaraan supaya kendaraannya tokcer luar dalam, Sahabat!




Follow Tunas Daihatsu Official Socials:


Instagram: @tunas.daihatsu

Recent Posts

See All
bottom of page