top of page

Panduan Servis Berkala Mobil: Jangan Sampai Telat!



Kebutuhan masyarakat akan sebuah perawatan kendaraan tak melulu soal menyoal eksterior dan interior kendaraan, bagian mekanis dalam sebuah mobil juga perlu diperhatikan. Banyak bengkel yang menyediakan kualitas baik namun kadang belum tentu jaminan pelayanan yang baik. Tidak sedikit Sahabat Daihatsu yang masih mempercayakan kendaraannya untuk melakukan servis berkala di bengkel resmi Tunas Daihatsu.


Banyak pertanyaan yang muncul melalui halaman Instagram resmi Tunas Daihatsu, bertanya mengenai panduan servis serta biaya yang dibutuhkan. Berikut MinTu rinci periode servis serta biaya yang dibutuhkan versi MinTu;


#1: Servis Berkala 6 bulan atau 10.000 Km


Merupakan periode servis yang paling cepat karena dilakukan pergantian oli mesin kendaraan. Penggantian oli diikuti juga penggantian filter oli.


Umumnya pabrikan mobil menganjurkan penggantian oli mesin setiap 6 bulan atau 10.000 km sekali.

Periode pergantian oli akan lebih cepat jika oli yang digunakan jenis semi sintetis, berbeda dengan oli full sintetis yang bisa lebih lama. Oli juga harus diganti lebih cepat jika rute sehari-hari melewati daerah yang padat lalu-lintas (di perkotaan).

Pada servis periode ini biasanya juga sekalian dilakukan servis mesin ringan (tune up) termasuk ganti oli dan filter oli. Pekerjaannya meliputi pemeriksaan busi, baterai, filter udara, drive belt , hingga sistem pendingin atau AC.


Dilakukan juga pengecekan kampas rem, sistem steering (spooring), dan kopling. Terakhir ada pengecekan dan penambahan air radiator (coolant), air aki, air wiper, hingga pengencangkan baut kendaraan (undercarriage).


Estimasi Biaya servis:

Jasa : Menggunakan kupon gratis (1.000KM hingga 50.000KM)

Material/Sparepart : 800 Ribu Rupiah


#2: Servis Berkala 12 Bulan atau 20.000 Km / 60.000 Km / 100.000 Km


Memasuki 20.000 km atau setahun, selain dilakukan servis kelipatan 5.000 km/ 10.000 km (termasuk tune up), juga diadakan pengecekan terhadap sistem bahan bakar, sistem kelistrikan, sistem kemudi, dan sistem pengereman.


Sejumlah part yang diganti pada periode ini adalah busi, saringan bensin, hingga saringan AC.


Dilakukan juga pemeriksaan kaki-kaki, roda, dan sistem suspensi. Ban akan di-spooring dan balancing, untuk memeriksa adanya pergeseran sudut dan keseimbangan roda. Selain itu dilakukan juga rotasi ban secara menyilang.


Estimasi Biaya servis:

Jasa : Menggunakan kupon gratis (1.000KM hingga 50.000KM)

Material/Sparepart : 1 Juta Rupiah


#3: Servis Berkala 24 Bulan atau 40.000 Km / 80.000 Km / 120.000 Km


Servis pada odometer 40.000 km atau 2 tahun disebut juga servis besar. Sebab pada periode ini dilakukan semua jenis servis pada kelipatan 10.000 km serta 20.000 km.


Servis rutin tadi ditambah lagi servis yang spesifik pada periode ini yakni penggantian minyak rem, air radiator, filter udara, oli gardan, dan oli transmisi matic atau CVT/manual.


Estimasi Biaya servis:

Jasa : Menggunakan kupon gratis (1.000km hingga 50.000KM)

Material/Sparepart : 1.5 Juta Rupiah


#4: Servis Tambahan Setelah 50.000 Km atau kelipatan 6 bulan


Masa garansi jasa servis gratis dari Daihatsu berlaku hingga 50.000 km atau 2,5 tahun. Setelah itu akan ada servis terhadap komponen tertentu sesuai usia pakainya dengan ongkos jasa yang ditanggung konsumen. Untuk detail pemeriksaan masih sama dengan servis 10.000 km.


Material/Sparepart : 800 Ribu Rupiah belum termasuk biaya jasa servis.


Beberapa pekerjaan itu antara lain:

  • Pada odometer 40.000 km ada pengurasan minyak rem, serta penggantian

  • Pada odometer 80.000 km, ada penggantian drive belt sekaligus filter bensin.

  • Pada odometer 100.000 km, dilakukan penggantian busi bagi pemakai busi iridium

Rincian di atas mengacu pada periode servis umumnya. Booking Service Sahabat sekarang di sini. Semoga bermanfaat Sahabat.





3,002 views0 comments
bottom of page